banner 728x250

Cetak Kader Militan, KAMMI Silampari Gelar DPMK

Lubuklinggau, Beligat.com – Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Daerah Silampari menggelar kegiatan Dauroh Marhalah Pemandu Madrasah KAMMI (DPMK) dari tanggal 25-26 Januari Adapun lokasi penyelenggaran DPMK diadakan di SDIT Annida’ kota Lubuklinggau.

Kegiatan pelatihan kepemimpinan ini diikuti oleh kader KAMMI Se-Sumsel yang telah lulus sertifikasi Anggota Biasa 2 (AB2). Sebanyak 10 orang kader terpilih yang terdiri dari tiga daerah diantaranya dari OKU Raya, Palembang dan Lubuklinggau mengikuti kegiatan DPMK. Kesepuluh peserta menajalani seleksi ketat untuk mengikuti DPMK.

Kabid Bidang Pengkaderan Lis Dahlia, Sabtu (25/01/20) mengatakan seleksi meliputi pengumpulan berkas meliputi tes tulis dan tes wawancara termasuk tes penugasan buku. Penugasan yang diberikan berupa menajabarkan definisi pribadi mengenai apa itu murobbi.

“Peserta juga wajib membaca buku-buku Tarbiyah seperti Fiqh Dakwah 1 dan 2 karangan Syaikh Musthafa Mahsyur), Menuju Kemenangan Dakwah Islam ( Cahyadi Takariawan), Manhaj Islah (Abdurahman Al Mursy Ramadhan), dan Buku Menuju Jama’tul Muslimin (Hussain Bin Muhammad Bin Ali Jabir, MA),”katanya.

Selanjutnya menurut Lis Dahalia DPMK merupakan gerbang bagi para kader kammi unt lebih meningkatkan kemampuan kader KAMMI dalam regenerasi Kader.

“Tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk mencetak pemandu seperti instruktur/trainer dan juga Murobbi sehingga memiliki kecakapan yang sesuai dengan standar dan kompeten” tegas Lis Dahlia.

Kegiatan DPMK juga diisi dengan kegiatan Riyadoh (red : olahraga), simulasi instruktur dalam kegiatan Dauroh Marhalah (Leadership Training)

Sementara itu Regi Yasika, ketua KAMMI Daerah Silampari menilai kegiatan DPMK merupakan kegiatan yang sangat positif untuk meningkatkan kualitas pemahaman kader sebagai pemandu yang memiliki wawasan dan pemahaman yang kompeten”

“Mudah-mudahan kegiatan ini mempererat kader KAMMI untuk saling bahu membahu untuk mencetak 100.000 kader KAMMI yang akan datang” tutupnya.*Akew/Rls

error: Maaf Di Kunci