banner 728x250

Dinsos Muratara Sukses Gelar Sunatan Massal

Muratara, Beligat.com – Dinas Sosial Kabupaten Muratara Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (04/12) sukses menggelar acara Sunatan Massal dalam rangka memperingati hari Pahlawan tahun 2018 di halaman kantor Dinsos Kabupaten Muratara.

Acara yang bertemahkan “Sunatan Massal menujuh Fitrah Manusia” di ikuti sebanyak 100 anak di wilayah Kabupaten Musi Rawas Utara.

Kepala Dinas Sosial Muratara, Zainal Arifin kepada Beligat.com, Selasa (04/12) mengatakan Kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama antara pihaknya dengan RSUD Rupit Muratara yang menyediakan petugas untuk menyunat para peserta sunatan massal.

“Alhamdulillah Sukses dan Ramai acaranya, selesai disunat, para peserta sunatan massal diberikan hadiah menarik berupa perlengkapan sholat,”katanya.

Mengingat Biaya khitan cukup mahal, Zainal menambahkan untuk keluarga yang kurang mampu kegiatan ini tentu sangat membantu.

“Inilah bentuk kepedulian terhadap sesama oleh pemerintah Muratara melalui Dinas Sosial. Karena setiap kebaikan akan dibalas dengan kebaikan juga, “tutupnya*Camil

error: Maaf Di Kunci