banner 728x250

DPRD Mura Gelar Paripurna Pelantikan Fuat Novriadi

Beligat.com, MUSI RAWAS – Bertempat di ruang paripurna DPRD Musi Rawas, Rabu (31/3), berlangsung Rapat Paripurna Istimewa DPRD Mura dengan agenda pengambilan sumpah dan janji Pergantian Antar Waktu (PAW) salah satu Anggota DPRD Mura dari Fraksi Golkar periode 2019-2024, Fuat Novriadi Pratama menggantikan almarhum Jahuri, SP yang meninggal dunia beberapa bulan yang lalu.

Rapat paripurna dibuka dan dipimpun Ketua DPRD Mura, Azandri, S.Ip didampingi Wakil Ketua I Firdaus, SE dan Wakil Ketua II Hendra Adi Kusuma. Tampak hadiri Wakil Bupati Hj Suwarti, Forkopimda Kapolres AKBP Efrannedy. Kajari Lubuklinggau diwakili Kasi Intel, Ketua Pengadilan Agama, Kalapas Narkotika Muara Beliti, Kaden Brimob, Kepala BNN Mura, Ketua KPU MURA, Ketua Bawaslu Kakan Menag dan pimpinan OPD di lingkungan Pemkab Musi Rawas.

Sekretaris DPRD Mura, Amir Hamzah melaporkan, paripurna istimewa tersebut dihadiri 24 dari 39 Anggota DPRD Mura.

Pengambilan sumpah jabatan dan janji atas nama Fuat Novriadi Pratama dilakukan sesuai SK Gubernur Sumsel No.190/skep/I/2021.

Ia menyampaikan, prosesi pelantikan dilakukan Ketua DPRD Mura yang mewakili gubernur. Sesuai hasil Pemilu 2019 yang ditetapkan KPU Mura, Fuat Novriadi Pratama memperoleh suara terbanyak kedua dan berhak menggantikan posisi almarhum Jahuri.

“Sebelumnya kami pun telah memproses usulan dari Fraksi Golkar DPRD Mura. Demikian pula KPU Mura, telah memproses PAW Fuat Novriadi Pratama yang menggantikan almarhum Jahuri, ” terang dia.

Sementara itu, Wakil Bupati Musi Rawas Hj Suwarti mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada almarhum Jahuri atas pengabdiannya selama menjabat di DPRD Musi Rawas untuk Pemerintah Kabupaten Musi Rawas.

“Selamat kepada Fuat Nopriadi Pratama yang telah resmi menjadi Anggota DPRD Musi Rawas. Selamat mengemban amanah dan menjalankan tugas sebagai wakil rakyat”, ucap wabup. (Dkj/Akew)

error: Maaf Di Kunci