banner 728x250

Efriadi : PPK Harus Menjunjung Tinggi Asas Luber dan Jurdil

LUBUKLINGGAU, Beligatupdate.com – Sebanyak 40 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kota Lubuklinggau, pada Jum’at (03/11) dilakukan Pelantikan sekira pukul 14.00 WIB yang bertempat di Burza Hotel Lubuklinggau.

Ketua KPU Kota Lubuklinggau, Efriadi Suhendri, mengatakan bahwa Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) harus mempunyai niat untuk menjadi Penyelenggara Pemilu yang baik, tidak hanya sekedar menjadi Penyelenggara akan tetapi benar-benar menjunjung tinggi asas Luber dan Jurdil.

“Mengingat PPK merupakan perpanjangan tangan dari KPU dalam mensukseskan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau 2018 mendatang,”kata Efriadi.

Lebih lanjut dijelaskan Efriadi, pihaknya menghimbau kepada PPK yang sudah dilantik, agar segera berkoordinasi dengan pihak Kecamatan masing-masing, karena setelah PPS sudah selesai, maka PPK harus dapat menjalankan tugas sebagaimana mestinya.

“Untuk mensukseskan Pilkada serentak 2018 PPK harus kompak dan bertanggungjawab,”jelasnya.

Sementara itu, Wakil Walikota Lubuklinggau, H. Sulaiman Kohar mengucapkan selamat atas pelantikan PPK se-Kota Lubuklinggau.

“Semoga dapat menjalankan tugas dengan baik sesuai dengan amanah Undang-undang,”pungkasnya.(Fha)

error: Maaf Di Kunci