banner 728x250

Firdaus Prioritaskan Infrastruktur Dan Air Bersih

Musirawas, Beligat.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Musi Rawas, Firdaus Cik Ola, yang sah menjabat sebagai dewan setelah diselenggarakan pelantikan mengatakan, jika dirinya akan memprioritaskan infrastruktur dan air bersih.

“Infrastruktur dan air besih akan selalu diutamakan, apalagi memasuki musim kemarau. Karena hampir semua wilayah kabupaten Musi Rawas ini membutuhkan sumber air bersih,” katanya.

Dirinya melanjutkan, karena sebagai pemerintah yang memang harus memperhatikan rakyat, dirinya terpanggil untuk melakukan hal tersebut dan harus memenuhi itu.

“Kedepannya sesuai kewenangan kami sebagai dewan, artinya kami harus tau kepentingan masyarakat. Disitulah kita perjuangkan, karena anggota dewan ada fungsi penganggaran bujeting,” lanjutnya.

Selain itu, dewan yang mendapat unsur pimpinan ini akan melakukan kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas untuk lebih meningkatkan sinergi demi kemajuan Musi Rawas.

“Jelas kita yang ada di dewan ini akan mengajak pemerintahan Musi Rawas untuk lebih meningkatkan kerjasama dan tetap bersinergi, karena ini untuk kesejahteraan masyarakat dan kemajuan kabupaten kita,” tutupnya.*DekMo

error: Maaf Di Kunci