MENJELANG kontestasi pemilihan walikota dan wakil walikota Lubuklinggau periode 2018/2023, banyak tokoh tokoh yang muncul dan memproklamirkan diri bakal menjadi kontestan dalam pesta demokrasi lima tahunan tersebut.
Tak bisa dipungkiri, sosok Hendi Budiono (HB) juga digadang-gadang menjadi alternatif pilihan bagi masyarakat dibumi sebiduk semare. Bagaimana pendapat HB soal Pilkada 2018 ? berikut penjelasanya.
Tim Beligat Update – Kayu Ara
SELASA (9/5) pagi, redaksi Beligatudate.com mencoba menyambangi kediaman pemuda serba bisa ini di Jalan Garuda,Kelurahan Kayu Ara. Tiba dirumahnya yang nampak belum selesai renovasi kami disambut hangat oleh HB dengan bersalaman dan saling sapa.
Kamipun dipersilahkan duduk di kursi yang ada diteras rumah, sembari menyeduh kopi yang telah dihidangkan, kami pun mulai berbincang soal Kontestasi Pilkada 2018.
Ditanya terkait pandangannya soal Pilkada 2018, HB dengan sorotan mata yang tajam , penuh makna yang tersirat memaparkan bahwa suhu politik saat ini sudah mulai panas dan banyak bermunculan beberapa figur kandidat yang akan bertarung untuk menjadi orang nomor satu di Kota Lubuklinggau.
Nah, ketika ditanya apakah akan maju saat Pilkada nanti akan ikut peruntungan, sembari tersenyum, HB menjawab jika dirinya diminta dan didukung semua lapisan masyarakat untuk memimpin Kota Lubuklinggau dirinya siap untuk maju di Pilkada 2018.
“Siapa sih yang gak mau jadi Pemimpin, jika masyarakat menginginkan seorang HB maju di Pilkada nanti, saya pribadi siap. Akan tetapi ada proses yang harus dilalui, walaupun untuk ikut pilkada memang semua serba mungkin, tetapi Barometernya adalah hasil Surve. Kita lihat saja nanti karena masih ada waktu sebab politik itu lentur dan realistis,”sambung HB.
HB sendiri merupakan sosok politisi muda yang sangat enerjik, memiliki semangat kerja yang tinggi dan pantang menyerah. Ia pun salah satu tokoh yang dikagumi berbagai kalangan, baik kalangan pemuda, aktivis, dan masyarakat.
Bagaimana tidak, HB dikenal sangat dekat dengan semua masyarakat tanpa membeda-bedakan dari kalangan mana asalnya serta berkepribadian baik dan Lugas. Pemuda Lulusan Akademi Widya Wiwaha Jogjakarta yang mengambil Konsentrasi Analisis Prestasi Pasar Modal ini, semasa Mahasiswa sudah menggeluti dunia bisnis yang hingga saat ini masih beliau tekuni.
Kecintaan dan kesibukan beliau didunia bisnis, bukan berarti lupa untuk bermasyarakat. Ditengah kesibukannya Beliau menyempatkan diri melakukan Advokasi terhadap masyarakat dan selalu berinvestasi, membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan.
Didunia perpolitikan, HB mulai membangun dari titik nol. Berawal dari pengurus ranting, sekretaris hingga pada akhirnya dipercaya menjadi Pengurus Cabang Partai PBB. Atas kerja keras HB dan dukungan dari masyarakat serta dorongan keluarga, akhirnya Beliau duduk sebagai Wakil Rakyat selama 2 ( dua ) periode.
Sejak menjadi Wakil Rakyat maupun sebelum menjadi Wakil Rakyat, kediaman HB tidak pernah sepi dari kunjungan silaturahmi baik dari kalangan Mahasiswa, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, maupun masyarakat Lubuklinggau pada umumnya walau hanya sekedar bercengkrama bertukar fikiran menyikapi persoalan yang ada ditengah masyarakat apalagi saat ini suhu politik semakin panas menjelang Pilkada 2018 nanti. (*)