banner 728x250

Kinerja ASN Harus Ditingkatkan

MUSI RAWAS, Beligatupdate.com – Kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dituntut untuk terus ditingkatkan dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat.

Hal ini diungkapkan Bupati Musi Rawas, H Hendra Gunawan saat membuka rapat koordinasi kepegawaian dilingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Rawas, bertempat di Auditorium Pemkab Musi Rawas, Selasa (07/11/2017).

Dikatakan Bupati, dalam bekerja ASN harus dilandasi dengan niat yang baik dan ikhlas serta tepat mempedomani semangat AK5, sehingga apa yang dihasilkan sesuai dengan apa yang diharapkan yakni pelayanan prima kepada masyarakat dapat terwujud.

“Saya beharap agar seluruh ASN di lingkungan Kabupaten Mura dapat mengetahui aturan terbaru tentang PNS dan dapat bekerja lebih profesional sebagai seorang Aparatur Sipil Negara,”jelasnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Pendindidikan dan Sumber Daya Manusia, H Rudi Irawan mengatakan tujuan kegiatan yang dilaksanakan ini yaitu untuk mensosialisasikan peraturan perundangan yang terbaru tentang kepegawaian pasca telah diterbitkannya PP No 11 tahun 2017 tentang Manajemen PNS Dan pemanfaatan IT dalam Manajemen Kepegawaian.

“Melalui sosialisasi ini diharapkan ASN memgetahui jika saat ini secara bertahap dministrasi Kepegawaian dilakukan secara online dalam format dokumen digital,”paparnya.

Rapat Koordinasi Kepegawaian ini juga menghadirkan narasumber yang terdiri dari Direktur pengolahan data dan Informasi Badan Kepegawaian Negara Jakarta, Sabar P. Sormin, S.Kom, M.Si dan Kasi Mutasi Instansi Kabupaten/Kota BKN Regional VII Palembang, Dwi Noviantono, S.Sos, MM.

Kegiatan ini diikuti oleh 100 orang peserta yang berasal dari seluruh Organisasi Perangkat Daerah yang terdiri Kepala OPD, Sekertaris dan Kasubag Kepegawaian.(Rls/Ar)

error: Maaf Di Kunci