Musi Rawas, Beligat.com – Dengan tema Rencana Induk (Master Plan) pengembangan TIK dan E-Government menuju Musi Rawas Smart Regency, FGD digelar di Elisa Meeting Room Hotel Dewinda, Selasa, 17 Desember 2019.
Mewakili Bupati Musi Rawas hadir Kepala Dinas Kominfo dan Statistik Bapak Muhammad Rozak membuka acara tersebut sekaligus menjadi narasumber, juga hadir konsultan dari jakarta dan hadir peserta yang berasal dari Kepala OPD, Camat dan perwakilan.
Dalam sambutannya Kepala Dinas Kominfo dan Statistik menyampaikan bahwa diharapkan nantinya master plan pengembangan TIK dan E-Government ini dapat menjadi pedoman yang kokoh untuk membangun jaringan infrastruktur TIK.
“Serta pengembangan berbagai Aplikasi yang dapat bermanfaat untuk menunjang layanan pemerintahan serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Musi Rawas,”tutupnya.*Diskominfo