banner 728x250

KPU Tetapkan NanSuko Sebagai Wako dan Wawako Terpilih

Lubuklinggau, Beligat.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Lubuklinggau menetapkan pasangan calon nomor urut 2, H. SN Prana Putra Sohe- H. Sulaiman Kohar sebagai Walikota dan Wakil Walikota terpilih periode 2018-2023.

Rapat pleno terbuka tersebut dipimpin Ketua KPU Kota Lubuklinggau, Efriadi Suhendri didampingi 3 anggota komisioner, sekretaris diruang rapat KPU, Jalan Depati Djati, Kelurahan Kayu Ara, Kecamatan Lubuklinggau Barat I. Kamis (26/7).

Nampak hadir paslon terpilih, antara lain, Sekretaris Daerah, H. Rahman Sani, Wakapolres, Kompol Zulkarnain, Kodim 0406 MLM, Kejaksaan Negeri, parpol pendukung, PPK, Panwaslu serta undangan lainnya.

Penetapan KPU ini berdasarkan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara yang sudah dilakukan KPU Kota Lubuklinggau sebelumnya. Dimana paslon nomor urut 2, H. SN Prana Putra Sohe-H Sulaiman Kohar unggul dengan perolehan 62.912 suara atau 56,18 persen. Kemudian posisi kedua paslon nomor urut 3, H. Rustam Effendi-Riezki Aprilia sebanyak 41.179 suara atau 36,77 persen, Lalu paslon nomor urut 1, H. Toyeb Rakembang dan Sopyan dengan raihan sebanyak 7.886 suara atau 7,04 persen.

Ketua KPU Kota Lubuklinggau, Efriadi Suhendri mengatakan, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah turut serta menyukseskan pilkada serentak 2018 di Kota Lubuklinggau. “Sebagai penyelenggara tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak. Termasuk pihak panwaslu, pihak keamanan Polres Lubuklinggau dan Kodim 0406 MLM, serta seluruh masyarakat kota Lubuklinggau, sehingga pilkada di Lubuklinggau berjalan damai dan zero konflik,” terangnya.

Eef sapaan akrab Efriadi Suhendri mengucapkan selamat kepada Paslon walikota terpilih, semoga amanah dalam menjalankan dan memimpin Lubuklinggau kedepannya. “Tetap amanah dan istiqomah terhadap janji kampanye, serta kita tunggu kerja nyata dan terobosan baru dalam memajukan lubuklinggau kedepannya,” ungkapnya

Sementara itu, H. SN Prana Putra Sohe didampingi H. Sulaiman Kohar mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat kota Lubuklinggau yang telah memberikan kepercayaannya untuk pihaknya dalam memimpin dan membangun kembali Kota Lubuklinggau.

Lanjutnya, mereka mengucapkan rasa syukur kepada sang pencipta, karena dalam prosesi pilkada di Lubuklinggau berjalan damai dan zero konflik. “Berkat kekompakan semua pihak dan ridho dari tuhan sehingha pilkada ini sukses, kita akhiri euforia pilkada karena tugas berat kita dalam membangun kota Lubuklinggau ini telah menanti didepan mata,” pungkasnya.*Akew

error: Maaf Di Kunci