LUBUKLINGGAU, Beligat.com – Dalam rangka Memeriahkan hari jadi Kota Lubuklinggau ke 17 Pengurus Daerah Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) kota Lubuklinggau mengadakan Sirkuit Panjat Tebing, yang berlangsung pada tanggal 05 sampai dengan 07 November 2018.
Acara yang di buka secara resmi oleh walikota Lubuklinggau H. SN Prana Putra Sohe, turut di hadirin oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (DISPORA) Surya Darma, Camat Lubuklinggau Utara 1 Rozikin danĀ Camat Lubuklinggau Utara 2 Firdaus.
Ketua Pelaksana Acara Elvis Prisli dalam sambutannya, Senin (05/11) mengatakan Acara ini di ikuti oleh beberapa perwakilan utusan dari atlit daerah tetangga, seperti Muratara, Musi Rawas, Jambi, Palembang, Lahat, Empat Lawang, Curup, Bengkulu dan Pagar Alam.
“UntukĀ penilaian kali ini, kita sebagai tuan rumah akan mengacu kepada peraturan FPTI tahun 2017,”katanya.
Ditempat yang sama Sekretaris FPTI Adio Setiawan mengucapkan terimakasih atas peran pemerintah kota Lubuklinggau dan berharap acara ini selalu diadakan setiap tahunnya.
“Terkhusus terima kasih atas suport bapak Walikota LubukLinggau selalu perduli disetiap kegiatan kepemudaan dan olahraga, kami pengurus berharap kedepan FPTI kota Lubuklinggau dapat menciptakan atlet-atlet yang berkualitas dan mampu mengharumkan nama kota lubuklinggau dikanca Nasional bahkan internasional,”tutupnya.*Febri HA