Muratara, Beligat.com – Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), secara mengejutkan mengirim kontingen Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-XII, yang di selenggarakan di Prabumulih. Hal ini mengacu pada surat edaran yang ditandatangani oleh Ketua Harian KONI Muratara, Syapran Suprano dan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru, jika Bumi Berselang Serundingan tidak ikut dalam Porprov.
Dengan ikutnya kontingen Muratara dalam Porprov tersebut, besar indikasi pemalsuan tandatangan yang dilakukan oknum, mengingat dalam surat edaran yang telah menjadi konsumsi publik yang telah tertuang dalam pemberitaan, jika kabupaten Muratara tidak ikut andil dalam Porprov.
“Kami tidak pernah mengeluarkan surat rekomendasi karena sudah tutup dan tidak ada anggarannya, na ini atas perintah bupati. Sebelumnya mandat mantan Kadispora Muratara, Haidir Kalingi pernah melobi KONI untuk mendapat surat rekomendasi itu, namun tidak bisa karena sudah disampaikan surat edaran dari KONI dan gubernur,” katanya Syapran Suprano.
Dirinya juga mempertanyakan mengenai apakah mereka memakai surat rekomendasi dari KONI atau tidak, jika mereka memakainya berarti indikasi kuat mereka memalsukan tanda tangan,
karena menurut keterangan Pak Asdit bagian keabsahan peserta porprov harus ada rekomemdasi dari KONI Muratara.
“Jika mereka ada izin tertulis dari KONI, dan disana ada cap atau logo, serta tanda tangan dari ketuo KONI, maka mereka teridikasi telah melakukan pemalsuan tanda tangan,” ungkapnya.*Rilis/DekMo