banner 728x250

PAN Buka Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas

Musi Rawas, Beligat.com – Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Musi Rawas  sudah membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah baik bupati dan wakil bupati Musi Rawas selama 30 hari sejak 1 – 30 November 2019 mendatang dan pengembalian formulir selama 7 hari sejak tgl 1 – 7 Desember 2019.

“Kami sudah resmi membuka pendaftaran balon bupati dan wakil bupati Musi Rawas. Untuk mendaftar kami buka sejak hari Senin – Jumat pada Pukul 09.00 – 15.00 Wib ujar Ketua Penjaringan H. Cahaya Muda melalui Sekretaris Penjaringan Saprin Rais di Kantor DPD PAN Musi Rawas di Jl. Poros RT 01 Kel. Pasar Muara Beliti Kec. Muara Beliti Kab. Musi Rawas, Jumat (1/11).

“Waktu yang kami sediakan sudah termasuk pengambilan dan pengembalian berkas pendaftaran,” jelasnya. Ketua DPD PAN Musi Rawas, Wahyu Sumadi mengatakan tim penjaringan pilkada PAN akan turut bekerja dalam verifikasi para balon baik terkait administrasi maupun masalah bersifat khusus.

“Kami menerima balon bupati dan wakil bupati baik dari kader PAN maupun diluar kader PAN yang memiliki intgritas mumpuni sebagai kepala daerah,”ujarnya.

Tentunya untuk syarat, orangnya harus setia pada pancasila dan UUD 1945.  “Tidak pernah terlibat makar, masalah kriminal dan dihukum serta tidak pernah atau sedang terlibat masalah Korupsi tegasnya.

Dikatakannya,  calon kepala daerah yang dicari PAN juga harus memiliki nilai-nilai tambah secara baik, termasuk sosialisasi di masyarakat, tutur bahasa dan pendekatannya juga baik.

Maka dikatakan dalam penjaringan pihaknya, tim pilkada PAN tak hanya bertugas dalam rekrutmen, tetapi juga mengawal calon yang diusung hingga menang dan menjadi kepala daerah.

“Maka dari itu, kami ingin betul-betul memperjuangkan calon yang kami usung. Sehingga bukan hanya mendukung, tetapi langsung usung jadi kepala daerah, termasuk mencarikannya jodoh.

Dikatakannya PAN di DPRD Kabupaten Musi Rawas ada 4 kursi, sehingga butuh 4 kursi lagi. Meski demikian kata Wahyu Sumadi, PAN tetap masih membutuhkan koalisi dengan partai lainnya.

“Untuk komunikasi dengan partai politik kita sudah ada komunikasi dengan beberapa parpol yang ada. Namun, itu baru komunikasi,” katanya.*Febri HA

error: Maaf Di Kunci