banner 728x250

Peringati Hari Ibu ke-89, GOW Gelar Serangkaian Kegiatan

LUBUKLINGGAU, Beligatupdate.com – DALAM rangka memperingati hari ibu ke-89 tingkat Kota Lubuklinggau, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) menggelar rapat bersama Pemerintah Kota Lubuklinggau. Rapat dilaksanakan, di Op Room Dayang Torek Kelurahan Kayu Ara Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Rabu (22/11/2017).

Dalam rapat yang dipimpin oleh sekda kota Lubuklinggau H A Rahman Sani tersebut disepakati serangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Ibu ke-89 yakni, outbound, kegiatam bhakti sosial ke Panti Asuhan dan Panti Jompo serta sosialisasi E-Commerce.

Hadir dalam rapat tersebut beberapa perwakilan organisasi wanita seperti perwakilan Persit Cabang Lubuklinggau, Bhayangkari Cabang Lubuklinggau, Dharma Wanita dan organisasi wanita lainnya.

Hj Maimunah, perwakilan dari GOW mengatakan bahwa jhdalam rangkaian kegiatan peringatan hari ibu ke 89 ini, akan dilaksanakan sejak tanggak 02 hingga 18 Desember mendatang.

“02 desember kita gelar outbound di rumah wanita, kemudian pada 07 desember digelar kegiatan bhakti sosial dan pada 09 desember dilaksanakan sosialisasi E-Commerce dan pada hari puncaknya yakni 18 desember akan dilaksanakan ziarah ke makam pahlawan dan kemudian perayaan puncak peringatan hari ibu,”jelasnya.

Sementara itu, Sekda Kota Lubuklinggau H A Rahman Sani, menegaskan bahwa kepada peserta yang khususnya mengikuti outbound agar diperiksa terlebih dahulu kesehatannya, karena ditakutkan akan terjadi hal yang tidak diinginkan.

“Dinas kesehatan harus menyiapkan mobil kesehatan minimal dua unit dan stand by dilokasi. Cek juga para peserta sebelum ikut outbound,”pungkasnya.(Bs/Reki A)

error: Maaf Di Kunci