Jakarta, Beligat.com – Beredarnya isu bahwa Calon Terpilih (Calih), dari Partai PDIP, Riezky Aprilia tidak akan dilantik tidaklah benar. Hal tersebut terungkap setelah yang bersangkutan dikonfirmasi via WhatsApp (WA) oleh media Beligat.com, Rabu, (4/9).
“Saat ini saya sedang ikut pembekalan di Lemhanas, dan akan berakhir pada 12 September nanti” ujar Riezky menjawab via WhatsApp.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI), untuk Dapil I Kalimantan Barat (Kalbar), dan KPU RI menolak mengabulkan permohonan PDIP untuk tidak menetapkan salah seorang Calih daerah pemilihan Sumatera Selatan (Sumsel) I.
“KPU RI telah menetapkan nama-nama yang akan dilantik pada 1 Oktober 2019 nanti, dengan Lampiran Keputusan KPU RI Nomor. 1318/PL.01.9-KPT/06/KPU/VIII/2019.
Sementara, pemberitaan Media Kompas mengutip “PDIP ingin mengganti Riezky Aprilia dengan caleg lain, permintaan tersebut tidak dikabulkan”.*Febri Habibi Asril/Akew