banner 728x250

Simpati Banjir Jabodetabek, GMNI Lubuklinggau Aksi Turun Ke Jalan

Lubuklinggau, Beligat.com – Kader Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) cabang Kota Lubuklinggau, lakukan aksi turun ke jalan guna meminta sumbangan atau bantuan kepada warga kota Lubuklinggau, untuk korban banjir di wilayah Jakarta Bogor Depok Tanggerang Bekasi (Jabodetabek). Kegiatan yang dijadwalkan selama tiga hari tersebut merupakan bentuk simpati kader GMNI kota Lubuklinggau.

Ketua GMNI cabang Lubuklinggau, Rike mengatakan jika hal tersebut merupakan rasa perduli dan suatu bentuk gotong royong sesama warga negara dan masyarakat pancasila, termaksud juga perduli terhadap korban banjir yang dalam beberapa pekan ini melanda sebagian wilayah Republik indonesia (RI).

“Sebagai mahasiswa yang masih memiliki semangat sosial dalam berbagi, kami kader GMNI Lubuklinggau, sepakat untuk melaksanakan aksi turun ke jalan untuk meminta bantuan masyarakat kota Lubuklinggau terhadap korban banjir,” katanya.

Dirimu juga mengungkapkan jika aksi galang dana ini dilaksanakan di kawasan Simpang RCA Lubuklinggau Selama 3 hari berturut-turut, terhitung sejak Senin, 6 sampai dengan Rabu 8 Januari.

“Alhamdulillah sudah terhimpun kurang lebih 4 juta rupiah, dan 500 ribu rupiah dan sudah tersalurkan ke Jabodetabek dan sekitarnya pada jumat tanggal 10 Januari kemarin,” ungkapnya.

Sementara, Eris Yong Hengki, Wakil Sekretaris GMNI Lubuklinggau, menjelaskan jika hasil dari penggalangan dana tersebut langsung disalurkan ke korban banjir melalui Dewan Pimpinan Pusat (DPP) yang telah mendirikan posko bantuan di wilayah Banten.

“Kami percayakan kepada DPP – GMNI untuk mengelola hasil bantuan masyarakat kota Lubuklinggau,” jelasnya.

Ia juga berharap apa yang sudah dilakuan kader GMNI dan juga warga kota Lubuklinggau, dalam aksi sosial ini bisa bermanfaat, serta dapat meringankan beban moril maupun materil korban banjir tersebut.

“Semoga ini menjadi amal ibadah kita semua,” harapnya.

Hal serupa juga dikatakan kader GMNI, Endi Kesuma, Komisaris DPK Bahasa dan Seni, yang mengucapkan banyak terimakasih kepada warga kota Lubuklinggau dan sekitarnya yang telah berpartisipasi dalam kegiatan penggalangan dana tersebut.

“Kami ucapkan banyak terimakasih kepada seluruh masyarakat kota Lubuklinggau dan sekitar, yang telah sedikit mengulurkan tangan untuk membantu saudara kita yang sedang terkena musibah banjir di Jakarta dan sekitarnya. Semoga tuhan yang maha esa meridhoi apa yang telah kita perbuat dan berguna untuk semuanya, aamiin” tutup Eris yong hengki.*DekMo

error: Maaf Di Kunci