banner 728x250

Tes CPNS Tetap di Lubuklinggau

Gambar Ilustrasi CPNS 2018, Sumber.Net

LUBUKLINGGAU, Beligat.com – Pelaksanaan tes calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD) tetap di kota Lubuklinggau fixnya di laksanakan di SMP Negeri Dua (SMPN 2) Lubuklinggau. Rangkaian tes yang menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) difokuskan di SMPN 2, itu telah melalui pertimbangan dan pengujian fasilitas oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN) provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) kota Lubuklinggau, Ikhsan Roni melalui Kabid Pengadaan pemberhentian dan informasi BKPSDM, Ahyar mengatakan untuk pelaksanaan temoat tes sudah dipastikan, yakni digelar di smpn 2 Lubuklinggau, itu berdasarkan persetujuan dari bkn dan KemenPan-RB yang menyetujuinya.

“Karena sistem tes menggunakan Cat, makanya kita ajukan smpn 2 untuk tempat dilaksanakannya, mengingat smpn 2 telah sukses melakukan ujian nasional berbasis komputer (Unbk) serta didukung pula dengan fasilitas yang memadai, baik jaringan maupun fitur komputernya telah memadai dan berstandar nasional,” jelasnya saat dikonfirmasi via telpon seluler, Rabu (24/10).

Ditambahkan Ahyar, Tes cpnsd diperkirakan selama dua hari, karena peserta tes lumayan banyak, yakni 550 orang yang lulus tahap pemberkasan, dari pelamar sebanyak 571 orang. Peserta tes nantinya akan mengikuti dua rangkaian tes yakni tes kemampuan dasar dan kemampuan bidang, semuanya menggunakan sistem CAT.

“Untuk peserta yang tes CPNS di kota Lubuklinggau saya pastikan 80 persen memiliki KTP kota Lubuklinggau, hal itu dikarenakan pada formasi khusus guru, kita mewajibkan peserta yang berdomisili dilubuklinggau, sedangkan formasi yang laiinya kita buka secara umum,” jelasnya.

Sementara itu Kepala sekolah SMPN 2 kota Lubuklinggau, Parman M. Pd saat dikonfirmasi membenarkan kalau fasilitas SMPN 2 sudah di cek langsung oleh BKN, kalaupun itu disetujui untuk digelar di sana, pihaknyapun dengan senang hati dan siap untuk menggelar tes cat cpnsd di sana.

“Kurang lebih 150 unit Komputer yang kita miliki, dengan jaringan dan kondisi listrik yang telah berstandar, tinggal lagi menambahkan sedikit fasilitas seperti AC dan sebagainya, kalau memang itu dibutuhkan,” singkatnya. (Febri)

error: Maaf Di Kunci