Lubuklingau, Beligat.com – Walikota Lubuklingau, SN. Prana Putra Sohe, melantik 277 Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklingau, Selasa (9/7). Keputusan roling ASN tersebut sesuai Keputusan Wali Kota tertanggal 8 Juli 2019.
Dari 277 ASN yang dilantik terdiri dari 10 orang Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama, 11 orang Administrator, 1 orang Direktur Rumah Sakit, Pengawas 178 orang, Lurah 19 orang, Tenaga Kesehatan dengan Tugas Tambahan 10 orang, dan Guru dengan Tugas Tambahan 43 orang.
Dari jumlah tersebut 10 orang JPT yang dilantik, yakni Kgs Effendi Ferry, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Imam Senen sebagai Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Luthfi Ishak sebagai Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana, Subandio sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Dedi Yansyah sebagai Kepala Dinas Pertanian.
Emra Endi Kusuma sebagai Kepala Dinas Koperasi dan Pengelolaan Pasar, Surya Dharma sebagai Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Herdawan sebagai Kepala Dinas Kepemudaan dan Olah Raga, J Iman Sitepu sebagai Kepala Dinas Pariwisata, serta Hidayat Zaini sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil.
Wali Kota, H SN Prana Putra Sohe dalam sambutannya mengatakan jika pelantikan ini merupakan salah satu bentuk penyegaran di kalangan ASN. Pemilihan jabatan sudah melalui beberapa tahapan sehingga menghasilkan keputusan untuk pelantikan.
“Ini periode pertama setelah pelantikan saya bersama Wakil Wali Kota, H Sulaiman Kohar. Dua bulan yang akan datang akan ada rotasi lagi. Murni penyegaran bukan politik,” kata walikota.
Dirinya juga menekankan seluruh ASN yang telah memiliki jabatan dapat lebih amanah dan memberikan contoh bagi ASN lainnya.
“Untuk mendapatkan jabatan eselon II ini tidak mudah, tidak boleh sembarangan. Maka dari itu jadilah contoh bagi ASN lain, semoga amanah dan selamat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,” tutupnya.*Agus Kristianto/Akew